Hujan yang menyapa sedari pagi tak mengurutkan semangan rombongan dari Komunitas Pinang Merah Jambi (KPMJ) ke lokasi KWT Kebun Soka Berseri (Sukaraja, Bogor) pada Sabtu, 28 Mei 2022 dan rombongan disambut langsung oleh Ibu-Ibu KWT dan Kepala Desa Sukaraja. KWT Kebun Soka Berseri merupakan mitra binaan ICTS dan Teras Asyik, dalam pengelolaan lingkungan yang ditargetkan akan menjadi lokasi iconic Kampung Anggrek, seperti yang telah langsung disampaikan oleh Direktur ICTS Dr. Surono, selain itu Direktur ICTS juga memperkenalkan program-program yang telah dilaksakan oleh ICTS, yang diinformasikan melalui Virtual Visit pada kesempatan tersebut di Desa Petir, Neglasari, dan Sukadamai sebagai percontohan pertanaman organik berbasis teknologi IOT.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Desa Sukaraja Bapak Asep Aos menyambut baik kegiatan yang telah dilaksanakan beliau berharap program yang dilaksanakan di blok U Griya Soka ini juga dapat menjadi percontohan di tempat lain.Perwakilan KPMJ memberikan apresiasi atas kolaborasi program yang dilaksanakan, dan berharap kegiatan dapat di duplikasi di Jambi, yang pada kesempatan study banding ini mengajak 40 orang peserta. pada kesempatan tersebut juga secara langsung meninjau kegiatan ibu-ibu KWT untuk penguatan sayuran organik dan pengembangan pertamanan anggrek. Semoga kedepan kolaborasi ICTS dan Teras Asyik akan terus berkembang, tidak hanya di Griya Soka tetapi di lokasi lain.. Terus berkarya dan bergerak.